Cara Beli Saham Telkom Indonesia, Ini Yang Perlu Diketahui
Saham Telkom Indonesia sendiri memang menjadi saham cukup unggul di sektor telekomunikasi selama beberapa tahun terakhir ini. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena kemampuan perusahaan tersebut mampu mengembangkan teknologi sekaligus menjaga stabilitas jaringan sehingga membuatnya banyak dipilih oleh perusahaan.
Tidak sedikit pula para investor lama ataupun pemula menaruh modal mereka di perusahaan tersebut guna memperoleh keuntungan di masa depan cukup tinggi. Jika dilihat dari kinerjanya sendiri, saham inipun ternyata cukup bagus. Nah, apabila anda mempunyai niat buat membeli saham di dalamnya, maka perlu menyimak penjelasannya berikut ini.
Sekilas Tentang Saham Telkom Indonesia
Seperti sudah diketahui PT Telkom Indonesia Tbk merupakan salah satu badan usaha milik negara dimana bergerak dalam bidang jasa layanan teknologi informasi dan komunikasi serta jaringan telekomunikasi di Indonesia. Adapun pemegang dari sahamnya adalah Pemerintah RI sebesar 52,09% dan sebesar 47,91% dipegang oleh public atau masyarakat umum.Saham Telkom sendiri diperdagangkan di BEI (Bursa Efek Indonesia) dengan kode TLKM dan TLK pada New York Stock Exchange tersebut. Secara kinerja year to date, saham inipun juga menguat menjadi 57% termasuk juga DPS khusus. Diminati oleh banyak orang karena membuat posisinya memang cukup stabil.
Bahkan Telkomsel inipun mempunyai 3 satelit sendiri dibandingkan dengan beberapa perusahaan telekomunikasi dimana ada yang tidak memiliki satelit atau bahkan hanya satu saja. Jaringan paling luasnya sendiri berada di Jawa, Madura, Bali serta Sumatra yakni sekitar 80%.
Cara Membeli Saham TLKM Via HP
Selain contoh strategi bisnis yang menjadi informasi penting untuk diketahui, ternyata cara membeli saham dari perusahaan inipun paling banyak diincar. Nah, untuk membeli saham dari perusahaan inipun sangat mudah dan bahkan dapat dilakukan di rumah dengan menggunakan beberapa cara berikut.1. Silahkan Unduh Aplikasi Jual Beli Saham
Pertama, anda bisa mengunduh aplikasi jual beli saham terlebih dahulu di Playstore. Ada banyak aplikasi yang bisa dipilih dan pastikan mereka juga sudah terdaftar di Otoritas jasa keuangan alias OJK. Didalamnya Inilah menyediakan berbagai macam fasilitas trading.
2. Membuka Rekening Saham
Setelah berhasil menginstall aplikasinya maka anda bisa langsung membuka rekening saham terlebih dahulu. Jangan khawatir karena pembukaan rekening inilah dapat dilakukan secara online hanya via HP. Setelah itu, nasabah akan langsung mendapatkan SID, RDN hingga sre.
3. Lakukan Deposit Uang
Jika akun RDN telah berhasil dibuka, maka langkah berikutnya adalah melakukan penyetoran atau deposit uang dahulu. Nantinya dana deposit itulah akan digunakan buat membeli saham. Jangan lupa cek kode Telkom terlebih dahulu dan lakukan Analisa saham dengan tepat.
Melakukan pembelian saham perusahaan memang menjadi salah satu cara yang sering dilakukan oleh sejumlah orang demi mendapatkan keuntungan besar. Dengan beli saham Telkom Indonesia itulah akan berikan banyak keuntungan.
Tags : saham, Telkom, telekomunikasi, satelit, deposit, Analisa